UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERPIKIR KREATIF PESERTA DIDIK MELALUI METODE PEMBELAJARAN TIME TOKEN MATERI SEGITIGA DI KELAS VII A3 SMP NEGERI 2 LUWUK
https://doi.org/10.53090/jlinear.v1i2.92
Keywords:
Kemampuan Berpikir Kreatif Matematika, Penerapan Metode Times tokenAbstract
Masalah utama pada penelitian ini adalah rendahnya kemampuan berpikir kreatif Peserta Didik Kelas VII A3 di SMP Negeri 2 Luwuk pada materi segitiga. Ada beberapa hal yang menyebabkan permasalahan tersebut diantaranya pada pada dasarnya Peserta Didik kurang perhatian pada proses pembelajaran, malu bertanya pada guru serta kurangnya latihan dalam menyelesaikan soal sehingga peserta didik kesulitan dalam menyelesaikan soal yang berkaitan dengan materi segitiga. Untuk menyelesaikan masalah tersebut, peneliti melakukan penelitian tindakan kelas. Rancangan penelitian tindak kelas ini mengacu pada model pembelajaran Spiral Kemmis dan Taggrat menurut Suharsimi Arikunto yang dilakukan dua siklus dan setiap siklus terdiri dari 4 tahap yaitu (1) perencanaan, (2) pelaksanaan, (3) pengamatan, (4) refleksi. Penelitian ini dilakukan Kelas VII A3 di SMP Negeri 2 Luwuk pada Tahun Ajaran 2016/2017. Berdasarkan hasil tes tindakan, terjadi peningkatan kemampuan berpikir kreatif Peserta Didik. Mulai dari tes awal sampai tes akhir tindakan siklus II. Peningkatannya dapat dilihat dari 67,16% pada siklus I menjadi 90,44% pada siklus II. Untuk hasil observasi peserta didik dan guru terjadi peningkatan dari sikus I sampai sikus II. Peningkatan hasil observasi peserta didik dapat diihat dari 75% pada sikus I menjadi 96,36% pada siklus II,dan peningkatan hasil observasi guru dapat dilihat dari 70,83% dari sikus I menjadi 97,72% pada siklus II. Hal ini menunjukan bahwa penerapan metode Times token pada materi segitiga dapat meningkatkan kemampuan berpikir kreatif matematika Peserta Didik Kelas VII A3 di SMP Negeri 2 Luwuk Kabupaten Banggai.