PELAKSANAAN PROGRAM PENINGKATAN KAPASITAS PERANGKAT DESA DI DESA BOYOU KECAMATAN LUWUK UTARA KABUPATEN BANGGAI

IMPLEMENTATION OF THE VILLAGE APPARATUS CAPACITY BUILDING PROGRAM IN BOYOU VILLAGE, NORTH LUWUK DISTRICT, BANGGAI REGENCY

Authors

  • Sri Lestari Universitas Tompotika Luwuk
  • Ni Luh Titi Indayaani Universitas Tompotika Luwuk

Keywords:

program, peningkatan, perangkat desa

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memahami pelaksanaan program peningkatan kapasitas perangkat desa dengan penerapan teori penguatan kapasitas yang mencakup tiga pilar utama: Peningkatan SDM, Pendidikan dan Pelatihan, serta Kompetensi Dasar. Landasan teoritis merujuk pada definisi kapasitas sebagai kemampuan, keterampilan, sikap, dan nilai yang dibutuhkan perangkat desa untuk menjalankan fungsi pemerintahan dan pelayanan publik secara efektif. Metode penelitian menggunakan pendekatan deskriptif analisis secara kualitatif dengan studi kasus pada beberapa perangkat desa yang telah melaksanakan program tersebut. Hasil menunjukkan bahwa :

Peningkatan SDM : Perangkat desa yang mengikuti program merasa mengalami perbaikan pemahaman organisasi, manajemen pemerintahan dan pengelolaan sumber daya manusia. Pendidikan dan Pelatihan : Pelatihan teknis seperti pengelolaan keuangan, administrasi desa, penggunaan teknologi informasi,serta pelatihan soft skills seperti komunikasi, perencanaan, dan manajemen sangat membantu meningkatkan efisensi, transparansi, dan akuntabilitas pemerintahan desa. Kompetensi Dasar : Kompetensi Dasar perangkat desa termasuk penguasaan administrasi desa, sistem informasi, kemampuan menyusun program pembangunan, dan penganggaran menjadi lebih terarah setelah pendampingan teknis dan bimbingan terus-menerus.

Data dikumpulkan melalui wawancara mendalam, observasi, dan dokumentasi pelatihan serta evaluasi hasil kegiatan. Temuan utama mengungkapkan adanya kendala seperti kurangnya motivasi peserta yang telah memiliki masa kerja lama dan minimnya evaluasi pasca pelatihan.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Pustaka yang berupa judul buku

Sugiyono(2020) tentang Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D Bandung: Alfabeta.

Pustaka yang berupa jurnal ilmiah

Chandra, A. (2017). Kemampuan Perangkat Desa Dalam Pelaksanaan Tugas Administrasi Pemerintahan Desa Sepotong Kecamatan Sungai Laur Kabupaten Ketapang. GOVERNANCE, Jurnal Ilmu Pemerintahan.

Diwanti, Pikanthi, D., & Kandiyah, N. (2020). Pengaruh Capacity Building Terhadap Kinerja Karyawan Perbankan Syariah. Jurnal Bisnis, Manajemen, dan Akuntansi

Jamaluddin,Yanhar. et al. 2018. Analisis Dampak Pengelolaan dan Penggunaan Dana Desa terhadap Pembangunan Daerah. JPPUMA: Jurnal Ilmu Pemerintahandan Sosial Politik. Vol.6 No.1.

Labola, Y. (2019). Konsep pengembangan sumber daya manusia berbasis kompetensi, bakat dan ketahanan dalam organisasi. Jurnal Manajemen & Kewirausahaan.

Muslihah, S., Siregar, H. O., & Sriniyati. 2019. Dampak alokasi Dana Desa TerhadapPembangunan Dan Kesejahteraan Masyarakat Desa Di Kabupaten BantulDaerahIstimewaYogyakarta.JurnalAkuntansi,Vol.7No.1,July2019,85-93.

Yunus, M., & Sani, K. R. (2017). The capacity building of local government in Sanjai village, Sinjai regency. Bandung Islamic University.

Downloads

Published

2023-02-15

How to Cite

Lestari, S., & Ni Luh Titi Indayaani. (2023). PELAKSANAAN PROGRAM PENINGKATAN KAPASITAS PERANGKAT DESA DI DESA BOYOU KECAMATAN LUWUK UTARA KABUPATEN BANGGAI: IMPLEMENTATION OF THE VILLAGE APPARATUS CAPACITY BUILDING PROGRAM IN BOYOU VILLAGE, NORTH LUWUK DISTRICT, BANGGAI REGENCY. Jurnal Kebijakan Dan Pelayanan Publik, 11(1), 10–16. Retrieved from https://ojs.untika.ac.id/index.php/fisip/article/view/1170